mesin pencari

Kami menjual Grosir dan Eceran => Buka Hari Seni - Jumat (Tanggal Merah Libur) / Jam 08.00 - 17.00

Gambar Produk

Gambar Produk
sedia hena, golecha, chandni, rani, kajal, eye liner, cetakan hena, aksesoris hena

Selasa, 26 Maret 2013

Manfaat Enau (Aren)

Manfaat Enau (Aren)

Enaumerupakan tanaman serba guna. Enau atau ada yang mengenal tanaman aren (Arenga pinnata, suku Arecaceae), meupakan tumbuhan yang dilindungi oleh undang-undang.

Tumbuhan Enau atau aren dikenal dengan berbagai nama seperti nau, hanau, peluluk, biluluk, kabung, juk atau ijuk (aneka nama lokal di Sumatra dan Semenanjung Malaya); kawung, taren (Sd.); akol, akel, akere, inru, indu (bahasa-bahasa di Sulawesi); moka, moke, tuwa, tuwak (di Nusa Tenggara), dan lain-lain.

Pohon enau disebut sebagai tanaman serbaguna karena menghasilkan banyak hal. Diantaranya terutama sebagai penghasil gula.

Pohon Enau atau Pohon Aren

Manfaat pohon enau atau pohon aren yang lainnya adalah sebagai berikut :

  • Buahnya (disebut beluluk atau kolang kaling) dapat dibuat manisan yang lezat atau campuran kolak.
  • Ijuk di buat sapu, tali untuk mengikat kerbau, keset kaki, atap dan kuas cat, dan dapat digunakan juga sebagai atap rumah.
  • Tulang daunnya dibuat sapu lidi dan senik (tempat meletakkan kuali atau periuk)
Dalam bidang pengobatan tardisional, enau juga ternyata memiliki khasiat untuk mengobati berbagai jenis penyakit. diantaranya :

Demam
Siapkan 1 gelas air hangat dan 1 potong gula aren. Selanjutnya, kedua bahan dicampur dan diaduk sampai merata. Anda bisa menggunakan resep ini dengan diminum biasa.

Sakit Perut
Siapkan 1 gelas air hangat, 1 potong gula aren, dan asam yang telah masak secukupnya. Selanjutnya, semua bahan tersebut dicampur dan diaduk sampai merata, kemudian disaring untuk diambil airnya. Anda bisa menggunakan resep ini dengan diminum biasa.

Sulit Buang air besar
Siapkan 1 gelas air hangat dan 1 potong gula aren. Selanjutnya, campur dan aduk sampai merata. Anda bisa menggunakan resep ini dengan diminum biasa.

Gula yang dibuat dari nira enau ini belum diketahui secara pasti kandungan kimia yang ada di dalammnya, karena sampai saat ini belum dilakukan penelitian ilmiah. Namun tentang khasiat dari praktek pengobatan tradisional, gula aren sering menjadi pilihan utama.

Sumber : http://manfaat-buahsayuran.blogspot.com/2012/04/manfaat-enau-aren.html#.UVI_4DccCjs

Tidak ada komentar:

Posting Komentar